![]() |
| Tas Dirampas Jambret, Lansia Penumpang Betor Tersungkur ke Aspal |
DELI SERDANG | buser-investigasi.com
Seorang perempuan lanjut usia (Lansia) menjadi korban perampokan di depan rumahnya di Jalan Cipto, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (7/1/2026).
Aksi kejahatan tersebut dilakukan dua pria yang berboncengan mengendarai sepeda motor.
Peristiwa itu terjadi saat korban hendak menaiki becak mesin yang telah berhenti di depan rumahnya. Tiba-tiba, dua pelaku yang datang dari arah belakang mendekat dan secara paksa menarik tas sandang milik korban.
Akibat tarikan tersebut, korban terjatuh dan terbanting ke aspal. Kedua pelaku kemudian melarikan diri menggunakan sepeda motor matik.
Aksi perampokan tersebut terekam kamera pengawas (CCTV) di sekitar lokasi. Dalam rekaman terlihat dua pelaku mengendarai sepeda motor matik berwarna merah.
Pengendara sepeda motor mengenakan pakaian dan helm berwarna putih, sementara pelaku yang dibonceng juga mengenakan kaus putih tanpa helm.
Setelah kejadian, pengemudi becak sempat berupaya mengejar pelaku, namun tidak berhasil. Penarik becak tersebut kemudian kembali untuk membantu korban berdiri. Korban selanjutnya masuk ke dalam rumahnya.
Peristiwa ini menimbulkan keprihatinan warga sekitar.
“Kami berharap pihak kepolisian segera mengungkap dan menangkap para pelaku agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” ujar Acin, warga setempat, saat dikonfirmasi. (*)
